Peran Prodi dalam MBKM

Palu – Dalam rangka mendukung implementasi program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM), Jurusan PMIPA mendukung implementasi pelaksanakan MBKM.

Kampus Merdeka merupakan wujud pembelajaran di perguruan tinggi yang otonom dan fleksibel sehingga tercipta kultur belajar yang inovatif, tidak mengekang, dan sesuai dengan kebutuhan mahasiswa.

Bentuk kegiatan pembelajaran MBKM sesuai dengan Permendikbud No 3 Tahun 2020 Pasal 15 ayat 1 dapat dilakukan di dalam Program Studi dan di luar Program Studi meliputi:

  1. Pertukaran Belajar
  2. Magang / Praktik Kerja
  3. Asisten Mengajar di Satuan Pendidikan
  4. Penelitian / Riset
  5. Proyek Kemanusiaan
  6. Kegiatan Wirausaha
  7. Studi / Ptoyek Independen
  8. Membangun Desa / Kuliah Kerja Nyata Tematik

Sesuai dengan Petunjuk Teknis MBKM Universitas Tadulako Tahun 2020, Jurusan/Program Studi berperaan menyusun atau menyesuaikan kurikulum; memfasilitasi mahasiswa yang akan mengambil pembelajaran lintas Program Studi dalam perguruan tinggi; menawarkan mata kuliah yang bisa diambil oleh mahasiswa di luar Program Studi dan luar perguruan tinggi beserta persyaratannya; melakukan ekuivalensi mata kuliah dengan kegiatan pembelajaran luar Program Studi dan luar perguruan tinggi; jika ada mata kuliah/SKS yang belum terpenuhi dari kegiatan pembelajaran luar Program Studi dan luar perguruan tinggi, maka disiapkan alternatif mata kuliah daring; dan pengalaman/kompetensi yang diperoleh selama kegiatan yang tidak dikonversi ke dalam mata kuliah dapat dituliskan dalam bentuk portofolio sebagai kelengkapan dokumen SKPI.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top