Himabris FKIP Gelar English Students Competition 2017

Kegiatan English Students Compitition Himpunan Mahasiswa Pend. Bahasa Inggri FKIP UNTAD 2017

Upaya peningkatan mutu pendidikan merupakan suatu kegiatan yang tidak pernah lepas dari perhatian kita semua, oleh karena itu perlu adanya strategi yang  tepat untuk melaksanakannya. Salah satu program yang akan dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Bahasa Inggris (HIMABRIS) FKIP Universitas Tadulako berkenan dalam hal ini yakni kegiatan English Student Competition.

Secara umum manfaat English Students Competition bagi mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris  FKIP Universitas Tadulako adalah untuk membentuk potensi diri dan kebersamaan setiap individu dalam melakukan suatu kegiatan yang bersifat positif Sehingga kami sadar bahwa kegiatan ini, juga perlu dilaksanakan demi  meningkatkan potensi akademik maupun non akademik bagi mahasiswa itu sendiri.

Tujuan ESC sendiri menurut ketua panitia pelaksana Moh. Rivan Adriansyah yaitu;

  1. Mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam bidang akademik, seni dan olahraga
  2. Meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam mengembangkan minat dan bakat.
  3. Menjalin silaturahmi antar angkatan Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Tadulako.
  4. Mempererat hubungan antar mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Tadulako.

dari tujuan yang disebutkan oleh ketua himpunan mahasiswa yang mengikuti kegiatan ESC ini hendaknya akan mendapatkan banyak manfaat yaitu, Mahasiswa/i dapat mengembangkan minat bakat dalam Bidang Pendidikan, Seni dan Olahraga guna mengetahui kemampuan dalam diri, dan juga melatih daya pikir lebih kritis serta  menjalin kekerabatan dan bersilaturahmi satu sama lain, sehingga sekat–sekat antar generasi tidak ada. Selain itu acara ini jugadapat dijadikan wadah untuk mempererat hubungan antara sesama Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris. Dan dengan adanya kegiatan English Students  Competition, masyarakat khususnya mahasiswa dapat mengetahui dan memahami arti Pentingnya dari Pendidikan, kreativitas, dan kebersamaan antar angkatan.

Bentuk kegiatan ini adalah pengembangan diri dalam bidang edukasi, olahraga dan seni bagi mahasiwa Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Tadulako dalam bentuk perlombaan antar angkatan dan perkelas. Adapun cabang perlombaan yang dilaksanakan dalam kegiatan ESC sendiri adalah

Bidang Edukasi

  1. Debate
  2. Speech
  3. Writing

BidangSeni

  1. Stand Up Comedy
  2. Singing
  3. Poetry
  4. Comic Strip

Bidang Olahraga

  1. Futsal
  2. Volley Ball
  3. Basket
  4. Catur
  5. Tennis Meja
  6. Takraw
  7. Tarik Tambang
  8. Lari Karung
  9. Lari Kelereng.
Scroll to Top